Sabtu, 17 Januari 2015

Jangan mengeluh :),

Hidup tenang adalah hasil dari kedewasaan, dan dewasa adalah hasil dari banyak mengerti dan membaca ;)

Semua masalah dan kesulitan
ada jawabannya di Al Quran

Ketika kita mengeluh : “Ah mana mungkin…..”Allah menjawab : “Jika AKU menghendaki, cukup Ku berkata
“Jadi”, maka jadilah (QS. Yasin ; 82)

Ketika kita mengeluh : “Capek banget….”Alloh menjawab : “…dan KAMI jadikan
tidurmu untuk istirahat.” (QS.An- Naba :9)

Ketika kita mengeluh : “Berat banget... tdk sanggup rasanya…”Allah menjawab : “AKU tidak membebani seseorang, melainkan
sesuai kesanggupan.” (QS. Al-Baqarah : 286)

Ketika kita mengeluh : “Stres nih bingung”Allah menjawab : “Hanya dengan
mengingatku hati akan menjadi tenang”. (QS. Ar-Ra’d :28)

Ketika kita mengeluh : “Yaaaahh… ini sepertinya semua bakal sia-sia..”Allah menjawab :”Siapa yg mengerjakan kebaikan sebesar biji
dzarah sekalipun, niscaya ia akan
melihat balasannya”. (QS. Al- Zalzalah :7)

Ketika kita mengeluh : “Ke mana semua orang..gak ada seorangpun yang mau bantuin…?” Allah menjawab : “Berdoalah
(mintalah) kepadaKU, niscaya Aku
kabulkan untukmu”. (QS. Al-Mukmin :60)

Ketika kita mengeluh : “ Duh..sedih sekali rasanya…” Allah menjawab : “La Tahzan,..Innallaha Ma’ana... Janganlah kamu berduka cita, sesungguhnya Allah
beserta kita:. (QS. At-Taubah :40)

Ketika kita mengeluh : “ampuuun
kenapa sih susah amat nih kerjaan…” Allah menjawab : “sesungguhnya
sesudah kesulitan itu ada kemudahan” (QS. Al-Insyirah;6-7)..


Soo... segeralah kembali kepadaNya..
Karena semua kebutuhan kita ada padaNya...:)

Jumat, 09 Januari 2015

Kamu :)

Taukah kamu,
Aku tak menyerah dalam masalah
Aku tak menangis ketika pedih mengiris
Aku cukup kuat saat badai berhembus lewat
Itu karena..... kamu!!!

Kamu, :)
Alasanku untuk tetap tertawa
Tujuan ku untuk tetap bahagia
Tersenyum walau pundaku terbebani nestapa

Selalu ada dalam tiap detak waktuku
Menemaniku dalam segala musim di hidupku
Menopangku ketika goyah
Menghujaniku dengan tawa dan cinta
Menerima dan mencintaiku apa adanya diriku


#Jakarta 10-01-2015

Jumat, 02 Januari 2015

Sahabat

Ingatlah sahabat, kita masih memiliki banyak PR di depan mata kita. Pergunakanlah setiap detik menjadi penuh makna. Renungkanlah Ini bukan sekedar renungan cinta dan persahabatanan jangan lupakan kewajiban kita membalas tetesan air mata sang Bunda dan peluh keringat Ayahanda, Inget janji kita di Bromo satu tujuan yg sama yaitu membahagiakan orang tua 
"Jangan bersedih sahabat! Berbahagialah, karena engkau akan menemukan suasana yang baru, bukan disini lagi, tapi disana. Cukuplah setiap kenangan yang telah kita tanam, akan menjadi kenangan yang tumbuh subur, menyemaikan benih-benih cita diantara kita. Karena kita tak harus disini, kita tak harus selalu bersama, kita harus melanjutkan langkah ini, mungkin ke tempat yang lain, yang siap untuk kita tapaki."
"Ada saatnya untuk berjumpa, ada saatnya pula untuk berpisah."
"Nikmatnya sebuah kebersamaan, rasa cinta dan kasih sayang akan benar-benar terasa ketika harus menghadapi perpisahan"
"Perpisahan bukanlah awal dari kesedihan. Perpisahan adalah awal dari kerinduan. Dengan inilah kita akan tahu seberapa besar cinta dan kasih sayang kita. Semakin besar, maka kerinduan pun semakin sulit untuk ditahan"
"Senandung hati ku tak pernah mengatakan "sayang" untukmu. Itu karena aku begitu sulit untuk memahami dirimu. Bila kau tau disini aku selalu mengharap kau mengerti aku"
"Raga ini boleh berpisah. Sendau gurau, canda tawa mungkin tak kan lagi kita lalui bersama. Namun hati kita kan selalu bersatu, tak kan terpisahkan oleh jarak yang jauh." , sebentar lagi kita akan berpisah 
Batal Suka ·  ·